REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN

PASSIVE CASE DETECTION (PCD) SEBAGAI INDIKATOR BESARNYA MASALAH MALARIA DI MASYARAKAT DI KABUPATEN BANJARNEGARA

Tuti, Sekar and Harijani A.M. and Omposunggu, Sahat and Dewi, Rita Marleta (2000) PASSIVE CASE DETECTION (PCD) SEBAGAI INDIKATOR BESARNYA MASALAH MALARIA DI MASYARAKAT DI KABUPATEN BANJARNEGARA. Project Report. Pusat Penelitian dan Pengembangan Pemberantasan Penyakit.

Full text not available from this repository.

Abstract

Meskipun upaya pemberantasan malaria, telah dilakukan secara intensif dan menggunakan berbagai metoda/modifikasi metoda yang ada, akan tetapi beberapa fokus tetap masih dijumpai dan telah terjadi pula penyebaran area endemis di beberapa wilayah Kabupaten Banjarnegara. Untuk itu telah dilakukan pelatihan kembali (penyegaran) mikroskopis dari beberapa Puskesmas oleh Pakar Mikroskopis, identifikasi gejala klinis yang spesifik untuk daerah Banjarnegara dengan menggunakan algoritma dan pengamatan perilaku masyarakat terhadap malaria yang meliputi pengetahuan, sikap dan tindakannya. Berdasarkan hasil pengamatan perilaku tersebut, dilakukan penyuluhan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mendapatkan pengobatan kalau sakit. Selanjutnya diamati apakah kegiatan PCD yang telah ditingkatkan tersebut dapat menggambarkan situasi malaria di masyarakat dengan melakukan survei masal 3 bulan 1 kali. Didapatkan bahwa sampai saat penelitian dilakukan, malaria masih merupakan masalah kesehatan mayarakat yang utama untuk daerah Banjarnegara, dengan SR (spleen rate) <10% atau termasuk daerah hipoendemik. SPR (slide positivity rate) pada awal penelitian di daerah HCI bervariasi antara 6,33%-25,7%. Setelah dilakukan pelatihan, kemampuan tenaga mikroskopis meningkat. Kesalahan diagnosis menurun 4,4%-5%. Dengan menggunakan algoritma telah diidentifikasi gejala klinis yang spesifik untuk daerah HCI Banjarnegara adalah kombinasi demam dan pucat. Dari hasil pelatihan tenaga mikroskopis, peningkatan ketepatan gejala klinis peningkatan kesadaran masyarakat dan survei masal yang dilakukan ± 3 bulan 1 kali, dapat disimpulkan babwa hasil kegiatan PCD yang telah ditingkatkan tersebut, tidak atau belum menunjukkan kecenderungan yang sama dengan situasi malaria di masyarakat.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: Malaria, Passive Case Detection (PCD)
Subjects: W Medicine and related subjects (NLM Classification) > WC Communicable Diseases > WC 680-950 Tropical and Parasitic Diseases
Divisions: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Pusat Penelitian dan Pengembangan Pemberantasan Penyakit
Depositing User: Administrator Eprints
Date Deposited: 02 Oct 2017 05:31
Last Modified: 01 Nov 2017 06:36
URI: https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/2639

Actions (login required)

View Item View Item