REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN

DAYA LINDUNG VAKSIN BCG TERHADAP MENINGITIS TUBERKULOSIS ANAK DI BEBERAPA RUMAH SAKIT JAKARTA DAN TANGERANG TAHUN 2000

Rofiq, Ainur and Simanjuntak, Cyrus H. and Rubiati, Alinda and Jonardi (2000) DAYA LINDUNG VAKSIN BCG TERHADAP MENINGITIS TUBERKULOSIS ANAK DI BEBERAPA RUMAH SAKIT JAKARTA DAN TANGERANG TAHUN 2000. Project Report. Pusat Penelitian dan Pengembangan Pemberantasan Penyakit.

Full text not available from this repository.

Abstract

Infeksi Tuberkulosis merupakan masalah kesehatan masyarakat yang besar. Angka kesakitan dan kematian akibat Tb dari tahun ke tahun semakin meningkat. Biasanya penyebab kematian akibat penyakit ini adalah infeksi Tb berat yang salah satunya adalah meningitis Tb. Meningitis Tb merupakan penyakit yang berbahaya, terutama pada bayi dan anak. Risiko kematian pada penderita sangat tinggi, atau bila penderita mengalami kesembuhan biasanya mengalami gejala sisa yang akan menggangu fisik dan mungkin mental penderita seumur hidup. Karena risikonya yang fatal ini maka diperlukan vaksin yang dapat melindungi penderita dari meningitis Tb. Telah dilakukan penelitian mengenai daya lindung vaksin BCG terhadap meningitis Tb anak di beberapa rumah sakit di Jakarta selama satu tahun. Studi ini memakai desain kasus kontrol dengan penderita meningitis Tb sebagai kasus dan kontrol diambil pada penderita non-meningitis Tb. Hasil penelitian ini menunjukkan masih didapatkan penurunan risiko terjadinya meningitis Tb pada anak sebanyak 0.72 kali bila penderita diberi dibanding penderita yang tidak pernah diberikan BCG.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: Vaksin BCG, Meningitis Tuberkulosis
Subjects: W Medicine and related subjects (NLM Classification) > WF Respiratory System > WF 140-900 Diseases of the Respiratory System
Divisions: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Pusat Penelitian dan Pengembangan Pemberantasan Penyakit
Depositing User: Administrator Eprints
Date Deposited: 02 Oct 2017 05:31
Last Modified: 01 Nov 2017 05:55
URI: https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/2626

Actions (login required)

View Item View Item