Search for collections on Repositori Badan Kebijakan Pembangunan Kesehatan

PERKEMBANGAN KOLONI PRIMER EMBRYONIC STEM CELL (ESC) MENCIT PASCA VITRIFIKASI INNER CELL MASS (ICM)

Rinendyaputri, Ratih and Boediono, Arief (2013) PERKEMBANGAN KOLONI PRIMER EMBRYONIC STEM CELL (ESC) MENCIT PASCA VITRIFIKASI INNER CELL MASS (ICM). Buletin Penelitian Kesehatan, 41 (3). pp. 171-178. ISSN 0125-9695

[thumbnail of 204d9dfa-2e66-4729-a1a6-9b70490ec43e hal 171-178.pdf] Text
204d9dfa-2e66-4729-a1a6-9b70490ec43e hal 171-178.pdf

Download (200kB)

Abstract

Aplikasi maupun penelitian dasar untuk menggali potensi sel punca khususnya
pemanfaatan sel punca di bidang kesehatan terus dilakukan. Teknologi kriopreservasi
dibutuhkan untuk menjaga ketersediaan sel punca. Penelitian ini bertujuan mengamati
perkembangan koloni primer embryonic stem cell (ESC) mencit pasca vitrifikasi inner
cell mass (ICM). Inner Cell Mass (ICM) diperoleh dari embrio blastosis mencit betina
6ZLV�ZHEVWHU�PHQJJXQDNDQ� SUHJQDQW�PDUH¶V� VHUXP� JRQDGRWURSLQ� �306*�� GDQ� KXPDQ�
chorionic gonadotropin (hCG). ICM diisolasi dari embrio blastosis menggunakan metode
immunosurgery. ICM yang diperoleh dibagi menjadi dua kelompok yaitu ICM kontrol
dan ICM vitrifikasi. Kedua kelompok dikultur serta dilakukan pengamatan terhadap
tingkat perlekatan (attachment rate/AR) ICM, tingkat pembentukan koloni primer ESC
(primary colony/PC) dan diameter koloni primer ESC yang dikategorikan menjadi 3
kelompok yaitu kecil, sedang dan besar. Hasil menunjukkan bahwa ICM vitrifikasi
mempunyai persentase AR dan diameter koloni primer ESC pada kelompok sedang lebih rendah (p<0,05) terhadap ICM kontrol. Namun persentase PC serta diameter koloni
primer ESC kelompok kecil dan besar pada ICM vitrifikasi tidak menunjukkan perbedaan
(P>0,05) terhadap kontrol. Penelitian ini menunjukkan bahwa vitrifikasi dapat digunakan
untuk kriopreservasi ICM sebagai sumber ESC.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: blastocyst, inner cell mass, ICM, vitrification
Subjects: QS-QZ Preclinical sciences (NLM Classification) > QU Biochemistry. Cell Biology and Genetics
Divisions: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan
Depositing User: Rini Sekarsih
Date Deposited: 16 Apr 2025 08:10
Last Modified: 16 Apr 2025 08:10
URI: https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/5788

Actions (login required)

View Item
View Item