REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN

Pelatihan Pengendalian Vektor Demam Berdarah Dengue di Kabupaten Sukoharjo

Trapsilowati, Wiwik and Agustini, Maria and Setiyaningsih, Riyani (2014) Pelatihan Pengendalian Vektor Demam Berdarah Dengue di Kabupaten Sukoharjo. Media Penelitian dan Pengembangan Kesehatan, 24 (3). pp. 137-142. ISSN 0853-9987

[thumbnail of 20707-pelatihan-pengendalian-vektor-demam-berd-02e762de.pdf] Text
20707-pelatihan-pengendalian-vektor-demam-berd-02e762de.pdf

Download (215kB)

Abstract

Partisipasi masyarakat melalui peran kader PSN membutuhkan pengetahuan dan keterampilan yang cukup. Penelitian ini dilakukan dengan memberikan pelatihan bagi kader PSN dengan tujuan untuk menilai peningkatan pengetahuan dan keterampilan kader PSN tentang DBD. Penelitian ini merupakan penelitian operasional dengan responden seluruh kader PSN yang ditunjuk oleh RT/RW setempat. Analisis data dilakukan dengan uji beda antara sebelum dan sesudah intervensi.Hasil penelitian menunjukkan rata-rata nilai pengetahuan kader PSN tentang DBD mengalami peningkatan yang signifikan dibandingkan sebelum intervensi dengan nilai t sebesar -13,543 dengan nilai signifikansi pada dua sisi (2-tailed) sebesar 0,000 (p<0,05). Penilaian keterampilan dalam pemantauan
jentik di daerah perlakuan pada evaluasi ke-3 menunjukkan perbedaan yang signifikan dengan nilai t hitung: -10,597 dan t tabel = 2,262 dan Sig (2-tailed) = 0,000 (p<0,05) dan di daerah kontrol menunjukkan tidak ada beda dengan t hitung = 1,639 dan t tabel = 2,262, dan Sig (2-tailed) sebesar 0,182 (p>0,05). Terjadinya penurunan nilai keterampilan kader PSN dalam pemantauan jentik perlu dilakukan penyegaran kembali secara berkala untuk
pengendalian DBD khususnya yang dapat dilakukan oleh masyarakat

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Pelatihan, Kader PSN, DBD
Subjects: W Medicine and related subjects (NLM Classification) > WC Communicable Diseases > WC 500-590 Virus Diseases
Divisions: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Sekretariat Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan
Depositing User: K A
Date Deposited: 04 Apr 2024 01:15
Last Modified: 04 Apr 2024 01:15
URI: https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/5319

Actions (login required)

View Item View Item