REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN

Pemberdayaan Masyarakat Melalui Corporate Social Responsibility (CSR) dalam Pengendalian Penyakit Tidak Menular (Studi Agen Perubahan di Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi)

Rustika, Rustika and Sukoco, Noor Edi Widy and Rachmawati, Tety (2018) Pemberdayaan Masyarakat Melalui Corporate Social Responsibility (CSR) dalam Pengendalian Penyakit Tidak Menular (Studi Agen Perubahan di Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi). Media Penelitian dan Pengembangan Kesehatan, 28 (2). pp. 73-82. ISSN 0853-9987

[thumbnail of Pemberdayaan Masyarakat Melalui Corporate Social Responsibility (CSR) dalam Pengendalian Penyakit Tidak Menular (Studi Agen Perubahan di Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi).pdf] Text
Pemberdayaan Masyarakat Melalui Corporate Social Responsibility (CSR) dalam Pengendalian Penyakit Tidak Menular (Studi Agen Perubahan di Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi).pdf

Download (447kB)

Abstract

Jumlah kasus hipertensi di Puskesmas Cicurug Kabupaten Sukabumi sebesar 40%, dengan faktor risiko yang terlaporkan kebiasaan merokok, perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) sebesar 70%. Pengendalian penyakit tidak menular dilakukan melalui pemberdayaan masyarakat dengan pemicuan agen perubahan (agent of change). Tujuan penelitian untuk menerapkan program pemberdayaan masyarakat dalam pengendalian penyakit tidak menular berbasis masyarakat (P2PTM) melalui agen perubahan.Kegiatan tersebut terselenggara atas dukungan Corporate Social Responsibility (CSR) yang ada di Kabupaten Sukabumi. Metode penelitian adalah Riset operasional yang dilaksanakan dengan program CSR dalam pemberdayaan masyarakat. Tempat kegiatan di Desa Nyangkowek (intervensi pemicuan P2TMBM,) dan Desa Purwasari (kontrol).Penelitian ini dilakukan di bulan Februari- Oktober2015. Terpilih 20 agen perubahan dari masing-masing desa. Cara pengumpulan data dengan wawancara mendalam dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pemicuan pada AOC telah berhasil meningkatkan pengetahuan, sikap dan perilaku Agent of Change dalam pengendalian penyakit tidak menular serta mereka menjadi promotor dalam pengendalian faktor risiko PTM baik untuk dirinya sendiri, keluarga maupun masyarakat sekitarnya. Pemberdayaaan masyarakat melalui pemicuan, pemilihan calon ‘Agen Perubahan’ serta dukungan CSR merupakan kunci keberhasilan program. Program CSR di Kecamatan Cicurug mampu mengembangkan pemberdayaan masyarakat dalam pengendalian faktor risiko PTM. Untuk keberlanjutan program pemberdaayan masyarakat dengan model pemicuan P2TMBM, diharapkan dinas kesehatan dan puskesmas dapat menjadi fasilitator dalam pembentukan ‘Agen Perubahan’ berikutnya, dalam upaya pengendalian perilaku merokok, pola makan dan aktifitas fisik dengan pendampingan oleh CSR.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Pemberdayaan Masyarakat, Agen Perubahan, CSR
Subjects: W Medicine and related subjects (NLM Classification) > W General Medicine. Health Professions > W 84-85.5 Health Services. Patients and Patient Advocacy
Divisions: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Sekretariat Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan
Depositing User: K A
Date Deposited: 21 Mar 2024 07:10
Last Modified: 21 Mar 2024 07:12
URI: https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/5185

Actions (login required)

View Item View Item