REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN

Analisis Karies Spesifik yang Berhubungan dengan Rokok Kretek : Kajian Epidemiologik dan Electron Dispersion X-Ray Microanalysis

Soetiarto, Farida (2003) Analisis Karies Spesifik yang Berhubungan dengan Rokok Kretek : Kajian Epidemiologik dan Electron Dispersion X-Ray Microanalysis. UNSPECIFIED thesis, UNSPECIFIED.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pada perokok kretek dilaporkan adanya karies spesifik yang tidak menimbulkan rasa hipersensitif maupun sakit. Peneliti lain membuktikan bahwa rokok putih tidak menyebabkan karies secara langsung. Diperkirakan oleh karena pengaruh eugenol dari rokok kretek yang tidak terdapat pada rokok putih. Faktor determinan karies spesifik ini perlu dipelajari dengan analisis data epedemiologi yang berhubungan dengan kebiasaan merokok rokok kretek. Proses karies spesifik perlu dipelajari dengan model eksperimental di laboratorium. Penemuan ini penting untuk pencegahan merokok karena jumlah perokok di Indonesia sangat banyak. Adapun tujuannya adalah untuk menganalisis faktor determinan dari berbagai faktor risiko epidemiologik serta untuk menilai hubungan yang bersifat kausal antara kebiasaan merokok kretek dan kejadian karies spesifik dengan analisis laboratorik. Studi epidemiologik dilakukan dengan kohort historikal pada 1160 responden untuk menganalisis faktor risiko demografik dan pola hidup yang berkaitan dengan kejadian karies spesifik. Studi eksperimental laboratorik dilakukan untuk membandingkan proses karies spesifik dan karies pada umumnya. Menggunakan Scanning Electron Microscope untuk mempelajari perubahan yang terjadi pada permukaan gigi, sementara komposisi email dan dentin dievaluasi dengan Electron Dispersion X-Ray Microanalysis (EDX). Analisis asap rokok dilakukan dengan Smoking Machine dan kekerasan mikro email dan dentin diukur dengan Vicker Hardness Number. Data laboratorik dievaluasi untuk membandingkan antara perlakuan pada berbagai dosis rokok kretek, rokok putih dan eugenol murni dengan berbagai waktu perlakuan (20, 30, dan 40 hari).

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Uncontrolled Keywords: DENTAL CARIES; EUGENOL; SMOKING; CIGARETTE; Cigarette Smoking; Rokok Kretek; Clove; Specific caries; Eugenol
Subjects: W Medicine and related subjects (NLM Classification) > WU Dentistry. Oral Surgery > WU 210-290 Dental Anatomy. Diseases
Divisions: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Pusat Penelitian dan Pengembangan Bio Medis dan Farmasi
Depositing User: Administrator Eprints
Date Deposited: 02 Oct 2017 05:26
Last Modified: 20 Nov 2017 06:00
URI: https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/277

Actions (login required)

View Item View Item