REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN

HUBUNGAN ANTARA KARAKTERISTIK INDIVIDU DAN STATUS EKONOMI DENGAN PEMANFAATAN PELAYANAN KESEHATAN DI UKBM (POSYANDU/POSKESDES) DI INDONESIA

Laksono, Agung Dwi and Siswanto and Nilawati, Linda and Wulandari, RatnaDwi (2008) HUBUNGAN ANTARA KARAKTERISTIK INDIVIDU DAN STATUS EKONOMI DENGAN PEMANFAATAN PELAYANAN KESEHATAN DI UKBM (POSYANDU/POSKESDES) DI INDONESIA. Project Report. Pusat Penelitian dan Pengembangan Sistem dan Kebijakan Kesehatan.

Full text not available from this repository.

Abstract

Peran institusi Upaya Kesehatan Bersumberdaya Masyarakat (UKBM) seperti polindes, posyandu dan Pos Obat Desa (Warung Obat Desa) memainkan peranan yang penting dalam memberikan pelayanan kesehatan dasar kepada ibu dan balita. Pemanfaatan (utilisasi) ketiga bentuk institusi UKBM tersebut mempunyai peranan penting dalam peningkatan kesehatan ibu dan balita. Ketersediaan ketiga jenis institusi ini saja tanpa dibarengi dengan pemanfaatan yang optimal oleh masyarakat akan menjadi tidak berarti dalam upaya meningkatkan stdm kesehatan ibu dan balita. Tujuan umum penelitian ini adalah menganalisis hubungan antara karakteristik individu dan status ekonomi dengan pemanfaatan Posyandu/poskesdes. Desain penelitian adalah penelitian observasional (survei) potong lintang (cross sectional) dengan menggunakan data mentah (raw data) dari penelitian Riset Kesehatan Dasar tahun 2007-2008. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara keseluruhan semua Variabel yang dicurigai sebagai prediktor terbukti secara signifikan berpengaruh terhadap upaya pemanfaatan posyandu/poskesdes, meski tidak semua sub variabelnya menunjukkan hasil yang serupa. Variabel-variabel tersebut adalah Daerah perkotaan, Pulau/kepulauan (Sumatera, Jawa, Bali & Nusa Tenggara, Sulawesi), Pendidikan terakhir kepala rumah tangga (Tamat SD, Tamat SLTP, Tamat SLTA), Jenis pekerjaan kepala rumah tangga (Tidak Kerja, Sekolah, Petani/Nelayan/Buruh), Umur kepala rumah tangga (25-34 tahun), Jenis kelamin kepala rumah tangga laki-laki, Status perkawinan kepala rumah tangga kawin, Jumlah balita dalam rumah tangga(l, 2, 3), Adanya Wanita Usia Subur dalam rumah tangga, dan tingkat pengeluaran perkapita (kuintil 1, 2, 3, 4). Model persamaan yang dlhasilkan mampu memprediksikan pemanfaatan posyandu/poskesdes sampai dengan tingkat akurasi 82,5%.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: karakteristik individu, status ekonomi, pemanfaat pelayanan kesehatan, UKBM
Subjects: W Medicine and related subjects (NLM Classification) > W General Medicine. Health Professions > W 84-85.5 Health Services. Patients and Patient Advocacy
Divisions: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Pusat Penelitian dan Pengembangan Sistem dan Kebijakan Kesehatan
Depositing User: Administrator Eprints
Date Deposited: 02 Oct 2017 05:31
Last Modified: 27 Oct 2017 07:25
URI: https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/2762

Actions (login required)

View Item View Item