REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN

ISOLASI PROTEIN ANTIGEN DARI KLON GEN B. MALAYI YANG MERANGSANG TERBENTUKNYA ANTIBODI PROTEKTIF (LAPORAN SEMENTARA)

Utami, Basundari Sri and Kurniawan, Liliana and Harun, Syahrial (1995) ISOLASI PROTEIN ANTIGEN DARI KLON GEN B. MALAYI YANG MERANGSANG TERBENTUKNYA ANTIBODI PROTEKTIF (LAPORAN SEMENTARA). Project Report. Pusat Penelitian dan Pengembangan Penyakit Menular.

Full text not available from this repository.

Abstract

Filariasis di Indonesia terutama disebabkan oleh B. Malayi, menginfeksi sejumlah 2 juta penduduk berbagai usia. Gejala yang ditimbulkan menurunkan produktivitas kerja dan cacat menetap, yang merugikan pembangunan negara dan bangsa. Meskipun obat cukup ampuh, namun dalam penanggulangannya masih banyak faktor penghambat keberhasilan. Filariasis menunjukkan manifestasi klinis yang luas yang mempunyai berbagai stadia cacing filaria. Telah ditunjukkan bahwa L3 merangsang terbentuknya proteksi. Juga terlihat bahwa proteksi terbentuk atas ransangan komponen antigen tertentu. Penelitian ini merupakan eksperimen laboratorium yang dilakukan di lab. Puslit Penyakit Menular dan lab. P.A.U Yogyakarta. Tujuan utama dari penelitian ini adalah menghasilkan klon DNA B. malayi yang dapat menghasilkan antigen yang merangsang terbentuknya antibodi yang menghambat infeksi B. Malayi pada hewan percobaan. Hasil dari kegiatan penelitian berupa pengadaan L3 didalam tubuh nyamuk, pengadaan mikrofilaria dalam tubuh gerbil, ekstraksi mRNA, mendapatkan cDNA dan imunisasi gerbil telah selesai dilakukan. Skrining akan dilakukan untuk memilih DNA yang dimaksud dengan menggunakan serum anti L3. Hasil dari imunisasi belum menunjukkan proteksi. Secara teknis isolasi mRNS dapat dilakukan dan dikerjakan. Kendala utama yang dihadapi dalam proyek ini adalah jadwal kegiatan yang akan dilakukan harus disesuaikan terlebih dahulu dengan jadwal kegiatan lab. P.A.U. Yogyakarta, hal ini menyebabkan lamanya proses penyelesaian. Tahap-tahap selanjutnya akan dilakukan dengan penyesuaian waktu.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: Protein Antigen, Brugi Malayi, Antibodi Protektif
Subjects: W Medicine and related subjects (NLM Classification) > WC Communicable Diseases > WC 680-950 Tropical and Parasitic Diseases
Divisions: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Pusat Penelitian dan Pengembangan Penyakit Menular
Depositing User: Administrator Eprints
Date Deposited: 02 Oct 2017 05:31
Last Modified: 31 Oct 2017 03:41
URI: https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/2615

Actions (login required)

View Item View Item