REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN

REAKSI IMUNOLOGIK YANG BERPERAN PADA ELEFANTIASIS FILARIASIS MALAYI

Kurniawan, Liliana and Sri Utami, Basundari and Harun, Syahrial (1993) REAKSI IMUNOLOGIK YANG BERPERAN PADA ELEFANTIASIS FILARIASIS MALAYI. Project Report. Pusat Penelitian dan Pengembangan Penyakit Menular.

Full text not available from this repository.

Abstract

Filariasis menunjukkan spektrum manifestasi klinik dari individu amikrofilaremik dengan atau tanpa gejala klinis, mikrofilaremik dan gejala menahun elefantiasis. Gejala ini berhubungan dengan reaksi radang terhadap cacing dewasa yang berhubungan dengan reaksi imunologi, namun mekanisme dan macam reaksi yang berpengaruh untuk terjadinya belum jelas. Pada elefantiasis reaksi seluler terhadap cacing dewasa menonjol ("stage specific") dan tidak ditemukan pada manifestasi klinik lain. Produk reaksi seluler juga terlihat tinggi (inter leukin dan interferon). Reaksi humoral menonjol untuk IgG4 yang rendah dan IgG3 yang tinggi untuk komponen antigen tertentu. Untuk dapat mempelajari imuopatologi filariasis pada penelitian ini dilakukan pemilihan kelompok penelitian dengan pengisian kuesioner, pemeriksaan klinis dan parasitologik 20 ul malam hari di daerah filariasis malayi di Rengat, Riau. Selanjutnya diambil 20 cc darah vena dengan heparin untuk diproses untuk pemeriksaan imunologi seluler (dalam liquid nitrogen) dan humoral (-20). Dari 750 penduduk yang diwawancara dengan kuesioner, diperiksa klinis sejumlah 102 penduduk. Empat puluh delapan (48) orang menunjukkan elefantiasis dan 54 non- elefantiasis. Penduduk yang menunjukkan mikrofilaria dalam 20 ul darah berjumlah 12 orang. Dari hasil ini didapatkan 11 penduduk mikrofilaremik, 48 dengan elefantiasis dan 43 amikrofilaremik. Satu penderita elefantiasis menunjukkan mikrofilaremia. Selanjutnya akan dilakukan pemeriksaan imunologi seluler dan humoral dari bahan yang didapat.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: Imunologik, Filariasis Malayi, Elefantiasis
Subjects: W Medicine and related subjects (NLM Classification) > WC Communicable Diseases > WC 680-950 Tropical and Parasitic Diseases
Divisions: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Pusat Penelitian dan Pengembangan Penyakit Menular
Depositing User: Administrator Eprints
Date Deposited: 02 Oct 2017 05:31
Last Modified: 30 Oct 2017 03:17
URI: https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/2591

Actions (login required)

View Item View Item