REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN
DISTRIBUSI DAN KEPADATAN VEKTOR DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) BERDASARKAN KETINGGIAN TEMPAT DI KABUPATEN CIAMIS JAWA BARAT TAHUN 2010
Hendri, Joni and RES, Roy Nusa and Marina, Rina (2010) DISTRIBUSI DAN KEPADATAN VEKTOR DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) BERDASARKAN KETINGGIAN TEMPAT DI KABUPATEN CIAMIS JAWA BARAT TAHUN 2010. Project Report. Loka Penelitian dan Pengembangan Pengendalian Penyakit Bersumber Binatang (P2B2) Ciamis.
Full text not available from this repository.Abstract
Kehidupan Aedes aegypti dan Ae. albopictus sebagai vektor Demam Berdarah Dengue di Indonesia dipengaruhi oleh faktor lingkungan antara lain suhu dan kelembab yang akan berpengaruh baik negatif maupun positif terhadap kehidupan vektor DBD tersebut serta berpengaruh terhadap perkembangan dari virus dengue. Dengan tingkat ketinggian suatu tempat yang berbeda maka suhu dan kelembaban akan berbeda pula Study vektor Demam Berdarah Dengue (DBD) berdasarkan ketinggian tempat di Kabupaten Ciamis belum pernah dilakukan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh informasi tentang distribusi dan kepadatan nyamuk vektor DBD pada daerah yang mempunyai ketinggian berbeda di Kabuapten Ciamis. Study akan dilaksanakan di 6 (enam) ketinggian yang berbeda di wilayah Kerja Dinas kesehatan Kabupaten Ciamis. Studi ini dilakukan secara deskritif (exploratif) dengan desain cross sectional. Hasil dari penelitian ini akan diperolehnya informasi tentang kepadatan vektor DBD serta distribusinya di berbagai tempat dengan ketinggian berbeda yang diharapkan dapat bermanfaat bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi tentang distribusi dan kepadatan vektor DBD.
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | DBD, Demam Berdarah, Ketinggian Tempat |
Subjects: | W Medicine and related subjects (NLM Classification) > WC Communicable Diseases > WC 500-590 Virus Diseases |
Divisions: | Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Loka Penelitian dan Pengembangan Pengendalian Penyakit Bersumbar Binatang (P2B2) Ciamis |
Depositing User: | Administrator Eprints |
Date Deposited: | 02 Oct 2017 05:31 |
Last Modified: | 25 Oct 2017 04:30 |
URI: | https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/2531 |
Actions (login required)
View Item |