REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN

UJICOBA VAKSIN POLIO ORAL BUATAN PERUM BIO FARMA

Wahyuhono, Gendro, and Priyanto, Mulyati and Wuryadi, Suharyanto (1994) UJICOBA VAKSIN POLIO ORAL BUATAN PERUM BIO FARMA. Project Report. Pusat Penelitian dan Pengembangan Penyakit Menular.

Full text not available from this repository.

Abstract

Uji coba vaksin polio oral buatan Bio Farma telah dilakukan di Yogyakarta tahun 1994. Tujuannya adalah untuk mengetahui immunogenesitas dan reaktogenesitas dari pada vaksin tersebut pada anak-anak yang berumur 2-3 bulan. Hasilnya menunjukkan bahwa "seroconversion rate" dari masing-masing tipe 1, 2 dan 3 adalah 98%, 98% dan 94%, sedangkan "seroconversion rate" terhadap ketiga tipe adalah 93%. Hasil pengamatan reaksi samping, yang diamati selama 8 hari setelah vaksinasi pertama, kedua dan ketiga, tidak dijumpai adanya gejala reaksi samping. Hasil isolasi virus hanya menemukan satu polio tipe-2 sebelum dilaksanakan immunisasi, satu Coxsackie-B group dan satu polio tipe 2 setelah dilaksanakan immunisasi. Berdasarkan hasil yang telah dicapai maka disimpulkan bahwa vaksin tersebut memberikan "seroconversion rate" yang cukup tinggi, baik terhadap masing-masing tipe maupun terhadap ketiga tipe virus polio, dan tidak ada gejala reaksi samping yang ditemukan setelah vaksin polio oral buatan Bio Farma diberikan kepada anak-anak yang berumur 2-3 bulan. Program immunisasi di Indonesia dapat menggunakan vaksin polio buatan dalam negeri (Bio Farma), karena ternyata kualitasnya sebanding dengan vaksin buatan luar negeri (SK&F Smith Kline).

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: vaksin Polio Oral
Subjects: W Medicine and related subjects (NLM Classification) > WC Communicable Diseases > WC 500-590 Virus Diseases
Divisions: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Pusat Penelitian dan Pengembangan Penyakit Menular
Depositing User: Administrator Eprints
Date Deposited: 02 Oct 2017 05:31
Last Modified: 30 Oct 2017 06:26
URI: https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/2498

Actions (login required)

View Item View Item