REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN

REAKSI KEKEBALAN TUBUH HUNORAL PADA PENDERITA PLASMODIUM FALCIPARUM DAN P.VIVAX YANG DIOBATI DENGAN HALOFANTRIN DAN KLOROKUIN

Marleta Dewi, Rita and Tjitra, Emiliana and Tuti, Sekar (1997) REAKSI KEKEBALAN TUBUH HUNORAL PADA PENDERITA PLASMODIUM FALCIPARUM DAN P.VIVAX YANG DIOBATI DENGAN HALOFANTRIN DAN KLOROKUIN. Project Report. Pusat Penelitian dan Pengembangan Penyakit Menular.

Full text not available from this repository.

Abstract

Telah dilakukan pemeriksaan serologis pada penderita malaria falciparum dan vivax yang diobati dengan halofantrin dan klorokuin. Pemeriksaan dilakukan dengan tes ELISA menggunakan antigen Plasmodium falciparum strain Manado. Dari 62 sera penderita malaria falciparum yang diperiksa hanya 35 (56,45%) yang menunjukkan hasil positif. Dari 88 serta penderita malaria vivax dan 6 sera penderita infeksi campuran (Pf + Pv) didapati 26 (29,55%) dan 4 (66,67%) sera positif. Pada penderita malaria falciparum terdapat hubungan antara nilai OD (Optimal Density) dengan kepadatan parasit dimana semakin tinggi nilai OD semakin kecil kepadatan parasit. Disamping itu semakin tinggi nilai OD semakin kecil waktu yang dibutuhkan untuk bebas panas dan bebas parasit. Pada penderita juga terlihat terjadi peningkatan angka sero positif dari 50,85% pada saat sebelum pengobatan menjadi 67,8% selama pengobatan dan turun kembali menjadi 61,02% pada hari ke-28 setelah pengobatan. Terdapat hubungan antara reaksi kekebalan tubuh humoral dengan kepadatan parasit dan cepat atau lambatnya proses penyembuhan.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: Kekebalan Tubuh Hunoral, Falciparum, Halofantrin, Klorokuin
Subjects: W Medicine and related subjects (NLM Classification) > WC Communicable Diseases > WC 680-950 Tropical and Parasitic Diseases
Divisions: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Pusat Penelitian dan Pengembangan Penyakit Menular
Depositing User: Administrator Eprints
Date Deposited: 02 Oct 2017 05:31
Last Modified: 31 Oct 2017 06:09
URI: https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/2495

Actions (login required)

View Item View Item