REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN
STUDI EPIDEMIOLOGI MOLEKULER VIRUS CHIKUNGUNYA PENYEBAB KEJAIDAN LUAR BIASA (KLB) DI INDONESIA TAHUN 2011
Sembiring Maha, Masri (2012) STUDI EPIDEMIOLOGI MOLEKULER VIRUS CHIKUNGUNYA PENYEBAB KEJAIDAN LUAR BIASA (KLB) DI INDONESIA TAHUN 2011. Project Report. Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian epidemiologi virus chikungunya dilaksanakan tahun 2011, sesuai dengan judul dari penelitian bahwa responden yang akan dipilih adalah didaerah yang melaporkan adanya Kejadian Luar Biasa, sepanjang tahun 2011 sebanyak 6 provinsi yang mempunyai kasus dimana saat pemberitahuan dilapangan masih ada klinis chikungunya. Dari ke enam provinsi diperoleh responden sebanyak 111 orang yang merupakan klinis chikungunya. Pada pemeriksaan dengan menggunakan PCR terhadap virus chikungunya sebanyak 30 (27%) dari seluruh responden ternyata positive. Gejala klinis berupa sakit pada sendi dialami oleh semua penderita, sendi yang dikeluhkan oleh penderita adalah sendi lutut (93.3%), sendi tangan (90%), sendi pergelangan kaki (73.3%), dan sendi jari tangan (63.3%). Bila dilihat lama demam yang dialami oleh penderita terlihat bahwa 90% positive antara 1 s/d 3 hari, dan sisanya 10% lama demam 4 s/d 7 hari, dan tidak satupun ditemukan positive pada responden yang sudah menderita demam lebih dari 7 hari, dari hasil yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa waktu pengambilan specimen untuk pemeriksaan virus adalah pada saat viremia sedang berlangsung. Lima dari 6 Provinsi yang diambil sampelnya (Bali, Banten, Jawa Tengah, Jawa Timur dan NTB) ditemukan virus chikungunya As;an Genotype, sedangkan sampel dari Kalimantan Barat virus yang teridentifikasi adalah Virus Central/East African Genotype. Penelitian ini adalah merupakan penelitian chikungunya yang pertama sekali mendeteksi adanya virus chikungunya pada bebrapa provinsi dalam waktu yang bersamaan.
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Chikungunya, Virus genotyping |
Subjects: | QS-QZ Preclinical sciences (NLM Classification) > QX Parasitology > QX 500-675 Insects. Other Parasites |
Divisions: | Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan |
Depositing User: | Administrator Eprints |
Date Deposited: | 02 Oct 2017 05:30 |
Last Modified: | 23 Oct 2017 06:02 |
URI: | https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/2333 |
Actions (login required)
View Item |