REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN
Pelatihan Manajemen dan Diseminasi Informasi Kesehatan dengan Menggunakan Web-Based CDS/ISIS
Irawati, Lisa (2002) Pelatihan Manajemen dan Diseminasi Informasi Kesehatan dengan Menggunakan Web-Based CDS/ISIS. [Image]
Abstract
Pada tanggal 4 s.d 8 Pebruari 2002 Bagian Jaringan Informasi IPTEK dan Promosi Penelitian, Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan dengan didanai oleh WHO telah mengadakan 'Pelatihan Manajemen dan Diseminasi Informasi Kesehatan dengan Menggunakan Web-Based CDS/ISIS'. Acara pembukaan diresmikan oleh Kepala Badan Litbang Kesehatan (Dr. Sri Astuti S.S, M.Sc.PH) didampingi oleh Sekretaris Badan Litbangkes (Dr. Agus Suwandono,MPH, Dr.PH.) Tujuan umum dari kegiatan ini adalah memberikan pelatihan kepada petugas perpustakaan tentang penggunaan/pengelolaan/pengisian program aplikasi perpustakaan digital berbasis web. Tujuan khusus adalah : 1. Memberikan pengantar tentang pengembangan program aplikasi perpustakaan digital berbasis web. 2. Memberikan pengantar tentang pengisian/ pengelolaan program aplikasi perpustakaan digital berbasis web. Pengajar adalah pakar (TI/Perpustakaan) yang sudah berpengalaman dalam kegiatan tersebut yaitu dari : 1. UPT Perpustakaan ITB 2. UPT Perpustakaan IPB 3. PT. Astra Graphia 4. Badan Litbang Kesehatan Moderator terdiri atas : 1. Dra. Pudjiharti, M.Kes 2. dr. Zainul Bakri, M.Sc 3. Drs. Tri Djoko Wahono, Apt. Materi yang disampaikan meliputi : 1. Status Perkembangan Indonesia Digital Library Network (Ir. Ismail Fahmi/ITB) 2. Online Public Acsses Catalogue, CDS/ISIS (Ir. Abdul Rachman MSc./IPB) 3. Konsep Manajemen Pengetahuan melalui Pemanfaatan Perpustakaan Digital (Ir. Noerahman Saleh/PT. Astra Graphia) 4. Pengantar CDS/ISIS (Drs. Suparman/IPB) 5. Digital Library Badan Litbang Kesehatan (Indra Kurniawan S.Kom/Balitbangkes) 6. Isisonline Badan Litbang Kesehatan (Indra Kurniawan, S.Kom/Balitbangkes) 7. Pengantar HTML (Budi Santoso SH./Balitbangkes) 8. Pengantar Scanning (Indra Kurniawan, S.Kom/Balitbangkes) 9. Pengantar PDF File (Indra Kurniawan, S.Kom/Balitbangkes) Sebagian besar aktifitas kegiatan adalah praktek pengelolaan/pengisian perpustakaan digital. Peserta sebanyak tiga puluh orang berasal dari : 1. Perpustakaan FK Univ. Sumatera Utara, Medan 2. Perpustakaan FK Univ. Atmajaya, Jakarta 3. Perpustakaan FK YARSI - Jakarta 4. Perpustakaan FK Univ. Indonesia, Jakarta 5. Perpustakaan FKM Univ. Indonesia, Jakarta 6. Perpustakaan FK Univ. Padjadjaran, Bandung 7. Perpustakaan FK Univ. Gadjah Mada, Yogyakarta 8. Perpustakaan FK Univ. Brawijaya, Malang 9. Perpustakaan FK Univ. Airlangga, Surabaya 10. Puslit/bang di lingkungan Balitbangkes Jakarta, Bogor dan Surabaya 11. Staf Bagian Jaringan Informasi IPTEK dan Promosi Penelitian.
Item Type: | Image |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | TRAINING; DIGITAL LIBRARY; CDS-ISIS; Isisonline; html; PDF. file |
Subjects: | Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z665 Library Science. Information Science |
Divisions: | Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Sekretariat Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan |
Depositing User: | Administrator Eprints |
Date Deposited: | 02 Oct 2017 05:26 |
Last Modified: | 31 Oct 2017 04:46 |
URI: | https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/218 |
Actions (login required)
View Item |