REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN

Pola Pertumbuhan Anak Berat Badan Lahir Rendah (BBLR) sampai Berumur 24 Bulan di Bogor

Suhartato, Suhartato (1997) Pola Pertumbuhan Anak Berat Badan Lahir Rendah (BBLR) sampai Berumur 24 Bulan di Bogor. Project Report. Center for Research and Development of Nutrition and Food, NIHRD.

Full text not available from this repository.

Abstract

Telah dilakukan penelitian terhadap anak berat badan lahir rendah (BBLR) di Kecamatan Ciawi, Bogor. Pertumbuhan berat badan anak diamati sejak lahir sampai usia 24 bulan. Sebanyak 80 anak BBLR dan 80 anak dengan berat badan lahir cukup (BBLC) menjadi sasaran penelitian ini. Sasaran berasal dari golongan sosial ekonomi rendah. Berat badan anak laki-laki BBLR lebih rendah dibandingkan pada anak perempuan. Perbedaan berat badan antara anak laki-laki BBLR dengan BBLC lebih besar dibandingkan pada anak perempaun pada umur yang sama. Anak laki-laki BBLR minimal 1.0 kilogram lebih ringan dibandingkan anak laki-laki BBLC sedangkan untuk anak perempuan BBLR perbedaanya tidak lebih dari 1.0 kilogram. Berat badan anak BBLR dibandingkan dengan baku World Health Organization (WHO) menunjukkan berat lahir berbeda 1.0 kilogram. Pada umur 18 bulan berat badan berdasarkan baku WHO lebih berat sekitar 3.0 kilogram pada anak laki-laki sedangkan pada anak perempuan sekitar 2.0 kilogram dan menjelang umur 24 bulan perbedaan semakin membesar yaitu 3.5 kilogram pada anak laki-laki dan 2.5 kilogram pada anak perempuan. Terdapat hambatan pertumbuhan yang serius anak BBLR yang dimulai sejak dalam kandungan hingga anak berumur 24 bulan sehingga tidak pernah mencapai berat badan anak BBLC.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: anak berat badan lahir rendah (BBLR); anak berumur 24 bulan; hambatan pertumbuhan
Subjects: W Medicine and related subjects (NLM Classification) > WS Pediatrics > WS 405-460 By Age Groups
Divisions: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Center for Research and Development of Nutrition and Food, NIHRD
Depositing User: Administrator Eprints
Date Deposited: 02 Oct 2017 05:30
Last Modified: 07 Nov 2017 09:06
URI: https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/1736

Actions (login required)

View Item View Item