REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN
Penelitian Peningkatan Sanitasi Pengelolaan Makanan Jajanan pada Pedagang Kaki Lima Keliling melalui Kemitraan dengan Produsen Makanan Minuman
Musadad, Dede Anwar (1998) Penelitian Peningkatan Sanitasi Pengelolaan Makanan Jajanan pada Pedagang Kaki Lima Keliling melalui Kemitraan dengan Produsen Makanan Minuman. Project Report. Pusat Penelitian dan Pengembangan Ekologi Kesehatan, Jakarta.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini merupakan studi pendahuluan yang dimaksud untuk mendapatkan data dasar tentang permasalahan sanitasi pengelolaan makanan jajanan dan penjajakan kemitraan dengan produsen makanan/bahan makanan. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara menggunakan kuesioner dan pengamatan terhadap 750 pedagang di 5 wilayah DKI Jakarta. Sebagai data pendukung dilakukan pengambilan sampel makanan, sumber air minum, usap alat dan usap tangan 50 pedagang. Sedangkan untuk penjajakan pembinaan dikirim angket terhadap 50 buah industri makanan/bahan makanan. Hasil penelitian menunjukkan jumlah rata-rata orang yang berjualan per unit usaha 2 orang dengan modal usaha harian rata-rata Rp. 105.000,- dan keuntungan rata-rata Rp.45.000,- per hari. Keadaan sanitasi di lokasi usaha makanan jajanan masih belum memenuhi syarat kesehatan sesuai Permenkes RI No. 236/Menkes/Per/1997 tentang persyaratan kesehatan makanan jajanan yang meliputi sumber air bersih, jamban, bah sampah, jarak dari sumber pencemaran dan keberadaan serangan tikus. Dalam pengolahan/penyajian makanan sebagian besar pedagang tidak melakukan cuci tangan, 83,2 %.
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | sanitasi; pengelolaan makanan; jajanan; pedagang; industri makanan |
Subjects: | W Medicine and related subjects (NLM Classification) > WA Public Health > WA 670-847 Sanitation. Environmental Control |
Divisions: | Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Pusat Penelitian dan Pengembangan Ekologi Kesehatan |
Depositing User: | Administrator Eprints |
Date Deposited: | 02 Oct 2017 05:30 |
Last Modified: | 31 Aug 2018 04:59 |
URI: | https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/1686 |
Actions (login required)
View Item |