REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN
Penggunaan Buah Lerak Sapindus Rarak De Candole sebagai Insektisida
Aminah, Nunik Siti (1998) Penggunaan Buah Lerak Sapindus Rarak De Candole sebagai Insektisida. Project Report. Center for Research and Development of Health Ecology, NIHRD.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian tentang pendayagunaan buah lerak (Sapindus rarak) de Candole sebagai insektisida telah dilakukan dari bulan April 1997–Maret 1998 dan dilakukan di dua tempat. Ekstraksi dan isolasi tumbuhan dikerjakan di Laboratorium Farmasi Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan di Jakarta. Analisis senyawa bahan aktif dengan Gas Kromatografi Spektrometri massa dilakukan di Balai Penelitian dan Pengembangan Botani, Pusat Penelitian dan Pengembangan Biologi, LIPI Bogor. Penelitian menunjukkan bahwa dari senyawa saponin, alkaloid, ateroid dan triterpen masing-masing berurutan mengandung bahan aktif sebesar 12%, 1%, 0,036% dan 0,029%. Hasil analisis dengan Gas Kromatografi Spektrometri Massa terdeteksi 15 senyawa, 10 senyawa dapat diidentifikasi, 4 senyawa tidak cocok dengan data base dan satu senyawa kontaminan dari wadah plastik. Senyawa yang teridentifikasi antara lain : Isocary ophyllen, Tridecanoic acid methyl ester, Hexadecanoic acid, Dihydro civetone, Octadecanoic acid, Lauradehyd, 1-Octadecanol, Acetic acid octadecyl ester, Stearaldehyd. Untuk senyawa alkaloid dan saponin sedang dianalisis.
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | lerak; Sapindus rarak; insektisida; Gas Kromatografi; saponin; alkaloid; ateroid; triterpen; Abstrak Penelitian Kesehatan |
Subjects: | W Medicine and related subjects (NLM Classification) > WD Disorders of Systemic, Metabolic or Environmental Origin, etc. > WD 500-530 Plant Poisons |
Divisions: | Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Center for Research and Development of Health Ecology, NIHRD |
Depositing User: | Administrator Eprints |
Date Deposited: | 02 Oct 2017 05:30 |
Last Modified: | 08 Nov 2017 06:14 |
URI: | https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/1681 |
Actions (login required)
View Item |