REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN

Efektivitas Saringan Bioremediasi Tumbuhan Herba dalam Uji Coba Lapangan Skala Sedang

Seregeg, I.G. (1998) Efektivitas Saringan Bioremediasi Tumbuhan Herba dalam Uji Coba Lapangan Skala Sedang. Project Report. Pusat Penelitian dan Pengembangan Ekologi Kesehatan, Jakarta.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian untuk mengetahui efektivitas bioremediasi tumbuhan herba (Saringan Tumbuhan dalam Bedengan Pasir = STBP) terhadap beberapa jenis limbah telah dilakukan di kabupaten Bekasi dan Bogor dari bulan Oktober 1997 sampai dengan Maret 1998. Jenis-jenis limbah yang digunakan adalah : limbah rumah tangga masyarakat menengah ke atas, di desa Jatibening, kecamatan Pondok Gede, kabupaten Bekasi; limbah rumah tangga masyarakat menengah ke bawah, di desa Gandul, kecamatan Sawangan, kabupaten Bogor dan limbah rumah sakit di desa Cibeureum (RSTP), kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor. STBP yang digunakan berukuran panjang : 20 –25 m, lebar : 1 m dan tinggi 80 cm, terisi lapisan pasir (+ tanaman), ijuk dan kerikil masing-masing setebal 20 cm, 5 cm dan 5 cm secara berurutan. Tanaman yang digunakan (untuk masing-masing STBP) adalah mendong (Scirpus cittoralis), tales-talesan (Typhonium javanicum), kangkung (Ipomoea aqatica), masing-masing diulang dua kali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dua belas parameter yang diamati (pH, BOD, COD, TSS, Phenol, Amonia bebas, Phospat, Nitrat, Nitrit, Detergent, Zat teroksidasi, Minyak dan lemak) berhasil diturunkan menjadi di bawah nilai ambang baku mutu air limbah menurut SK Gubernur Jawa Barat No. 660.31, Tahun 1982, pada retensi setelah seminggu. Pembahasan dilakukan terhadap efektivitas pasir dan efek bioremedial rhyzosphere dari masing-masing jenis tanaman.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: limbah rumah tangga; bioremediasi; herba
Subjects: W Medicine and related subjects (NLM Classification) > WA Public Health > WA 670-847 Sanitation. Environmental Control
Divisions: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Pusat Penelitian dan Pengembangan Ekologi Kesehatan
Depositing User: Administrator Eprints
Date Deposited: 02 Oct 2017 05:30
Last Modified: 31 Aug 2018 09:42
URI: https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/1677

Actions (login required)

View Item View Item