REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN

Dampak Program Lantainisasi terhadap Kesehatan Balita di Kabupaten Purworejo dan Bandung

Lubis, Agustina (1998) Dampak Program Lantainisasi terhadap Kesehatan Balita di Kabupaten Purworejo dan Bandung. Project Report. Center for Research and Development of Health Ecology, NIHRD.

Full text not available from this repository.

Abstract

Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat maka BKKBN telah melaksanakan program lantainisasi di beberapa lokasi di Pulau Jawa. Lantai merupakan salah satu faktor lingkungan yang diperkirakan akan mempengaruhi prevalensi kecacingan pada anak balita. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat dampak dari program tersebut di atas. Penelitian dilakukan di 2 kabupaten di Jawa Tengah dan Jawa Barat. Sebanyak 480 sampel tanah, kuku dan tinja anak balita telah diambil untuk diperiksa telur cacing A.lumbricoides, T. trichiura dan cacing tambang. Untuk pemeriksaan tinja dilakukan dengan menggunakan metode Suzuki (1975) yang telah dimodifikasi dan dilakukan di RS di Purworejo dan laboratorium Kesehatan Lingkungan, Bandung. Sedangkan pemeriksaan kuku dan tanah dilakukan di Puslit Ekologi Kesehatan. Hasil menunjukkan, prevalensi ascariasis pada tinja anak balita adalah 16%, pada tanah 5% dan kuku sebesar 4%. Selanjutnya hasil tes statistik menunjukkan : 1.Tidak ada perbedaan prevalensi ascariasis di antara desa lantainisasi dan bukan lantainisasi; 2. Pada desa yang tidak mendapatkan program lantainisasi prevalensi trichiuriasis lebih tinggi dibandingkan dengan daerah yang mendapat program lantainisasi; 3. Pendidikan KK dan ada tidaknya jamban berpengaruh kepada prevalensi ascariasis pada anak balita; 4. Kebersihan tangan juga merupakan faktor yang mempengaruhi prevalensi angka kecacingan, tetapi panjang pendeknya kuku bukanlah faktor yang menentukan ada tidaknya telur cacing.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: kecacingan; anak balita; lantainisasi; ascariasis; Abstrak Penelitian Kesehatan
Subjects: W Medicine and related subjects (NLM Classification) > WC Communicable Diseases > WC 680-950 Tropical and Parasitic Diseases
Divisions: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Center for Research and Development of Health Ecology, NIHRD
Depositing User: Administrator Eprints
Date Deposited: 02 Oct 2017 05:30
Last Modified: 08 Nov 2017 03:54
URI: https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/1670

Actions (login required)

View Item View Item