REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN

Karakteristik Protein Antigen M.tuberculosis Multi Resisten Obat Anti Tuberculosis dengan Cara Imunobloting Menggunakan Serum Pasien TB

Handayani, Sarwo (2002) Karakteristik Protein Antigen M.tuberculosis Multi Resisten Obat Anti Tuberculosis dengan Cara Imunobloting Menggunakan Serum Pasien TB. Project Report. Center for Research and Development of Disease Control, NIHRD.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kasus resistensi kuman M.tuberculosis terhadap Obat Anti Tuberkulosis (OAT) terus meningkat. Resistensi tersebut berhubungan dengan terjadinya mutasi titik yang berpengaruh terhadap kerja beberapa enzim dalam mensintesa protein kuman. Telah dilakukan penelitian untuk mengetahui karakterisasi protein antigen kuman M.tuberculosis yang resisten terhadap OAT dengan cara membandingkannya dengan protein antigen dari kuman yang sensitif terhadap OAT. Karakteristik protein antigen dilakukan dengan cara imunobloting menggunakkan tidak adanya perbedaan antara kedua protein antigen kuman tersebut, karena hanya terlihat satu pita protein yang dengan berat molekul 70 kd. Hal tersebut kemungkinan disebabkan oleh karena protein belum terpecah dengan baik, sehingga hanya terlihat satu pita protein saja, kadar protein yang diperoleh rendah, isolasi protein belum sempurna atau adanya protein yang rusak selama proses ekstraksi sehingga protein tersebut tidak tampak. Untuk mendapatkan hasil protein yang lebih baik perlu dipertimbangkan beberapa hal diantaranya : proses pembiakan kuman, protein yang akan diisolasi, sifat protein yang akan diisolasi dan metode yang digunakan untuk isolasi protein. Oleh karena itu disarankan untuk melakukan isolasi protein dengan metode lainya atau isolasi protein dari bagian lainnya.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: M.tuberkulosis; Imunisasi; Obat Anti Tuberkulosis (OAT); Abstrak Penelitian Kesehatan
Subjects: W Medicine and related subjects (NLM Classification) > WF Respiratory System > WF 140-900 Diseases of the Respiratory System
Divisions: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Center for Research and Development of Disease Control, NIHRD
Depositing User: Administrator Eprints
Date Deposited: 02 Oct 2017 05:29
Last Modified: 09 Nov 2017 06:36
URI: https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/1628

Actions (login required)

View Item View Item