REPOSITORI BADAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KESEHATAN
Survei Kesehatan Pemberantasan Penyakit Bersumber Binatang (P2B2) di Daerah Perbatasan (Kabupaten Malinau) Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2007
Waris, Lukman (2009) Survei Kesehatan Pemberantasan Penyakit Bersumber Binatang (P2B2) di Daerah Perbatasan (Kabupaten Malinau) Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2007.
Full text not available from this repository.Abstract
Kabupaten Malinau di wilayah Kalimantan Timur berbatasan dengan pemerintahan RI dengan pemerintahan Malaysia. Adapun pemerintahan RI sedang memperhatikan untuk mengembangkan dan mempertahan integritas nasional dengan melakukan penguatan di segala sektor, termasuk sektor kesehatan. Permasalahan kesehatan yang ada di perbatasan khususnya di Kabupaten Malinau yang berhubungan dengan P2B2 adalah : malaria, DBD, rabies. Penelitian ini bersifat survei, yang dilaksanakan di desa Gong Solok Kecamatan Malinau Selatan Kabupaten Malinau. Dari hasil survei entomologi ditemukan Anopheles nigerimus (merupakan vektor malaria di Kalimantan) dan Culex, dan dari hasil survei parasitologi ditemukan hasil pemeriksaan darah dengan SPR 13,33%. Untuk hasil KAP, belum semua masyarakat tahu P2B2 khususnya malaria, dan masih ada perilaku penduduk yang kurang mendukung dalam upaya pemberantasan malaria, misalnya masih ada kebiasaan membeli obat bebas untuk mengobati malaria serta terbiasa melakukan pengobatan dipelayanan kesehatan melainkan berobat ke dukun.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | anopheles nigerimus; culex; malinau selatan |
Subjects: | W Medicine and related subjects (NLM Classification) > WC Communicable Diseases > WC 680-950 Tropical and Parasitic Diseases |
Divisions: | Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan > Loka Penelitian dan Pengembangan Pengendalian Penyakit Bersumbar Binatang (P2B2) Tanah Bumbu |
Depositing User: | Administrator Eprints |
Date Deposited: | 02 Oct 2017 05:29 |
Last Modified: | 06 Apr 2023 01:44 |
URI: | https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/1309 |
Actions (login required)
View Item |